Ristanty, Kiki Vanny (2019) ANALISIS PENGENDALIAN INTERN PERSEDIAN BARANG DAGANG PADA PT. INTI SURA MEDAN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS DHARMAWANGSA.
|
Text
ABSTRAK_15510186.pdf Download (96kB) | Preview |
|
|
Text
KATA PENGANTAR_15510186.pdf Download (98kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI_15510186.pdf Download (101kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I_15510186.pdf Download (85kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II_15510186.pdf Download (172kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III_15510186.pdf Download (101kB) | Preview |
|
Text
BAB IV-V_15510186.pdf Restricted to Registered users only Download (163kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA_15510186.pdf Download (80kB) | Preview |
Abstract
Menghadapi tantangan masa mendatang kebutuhan akan informasi yang tepat dan akurat menjadi sangat penting bagi suatu perusahaan dan organisasi karena dengan menggunakan informasi akan mempermudah dalam pengambilan keputusan. Informasi dari suatu perusahaan atau organisasi dibutuhkan baik oleh pihak dalam maupun pihak luar perusahaan. Memenuhi kebutuhan akan informasi tersebut sebuah sistem informasi yang baik menjadi suatu hal yang vital. Sistem pengendalian intern merupakan kebijakan serta prosedur yang ditetapkan untuk memperoleh keyakinan yang memadai bahwa tujuan satuan usaha yang spesifik akan dapat dicapai. Jika sistem pengendalian intern suatu satuan lemah, maka kemungkinan terjadinya kesalahan, ketidakakuratan ataupun kecurangan dalam perusahaan sangat besar. Kebutuhan akan sistem pengendalian intern adalah suatu hal yang wajar, dengan adanya praktik manajerial yang baik akan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap perusahaan itu sendiri. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui penerapan pengendalian internal yang diterapkan dari sudut pandang persediaan dalam perusahaan PT. Inti Surya Medan. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer yaitu didapat dari hasil wawancara dengan pemilik perusahaan. Teknik pengambilan data adalah wawancara. Metode analisis data yaitu dekriptif. Hasil penelitian adalah pemilik perusahaan selalu menciptakan hubungan bisnis yang baik dengan bertindak jujur kepada konsumen, pemasok, dan semua pihak yang berhubungan dengan perusahaan. Struktur organisasi pada perusahaan sudah memisahkan tanggungjawab fungsional secara tegas. Adanya kebijakan stock opname secara rutin setiap bulan dalam menjaga ketersediaan persediaan barang dagang namun tidak didukung oleh penggunaan kartu stock sebagai dasar pengendalian persediaan harian. Adapun saran-saran yang dapat berikan adalah perusahaan dapat mulai menggunakan kartu stock untuk pengendalian persediaan barang dagangan harian. Disarankan untuk pemilik perusahaan dapat mendelegasikan wewenang dan tanggung jawab pengambilan keputusan dalam hal masalah-masalah kecil yang ada di perusahaan kepada orang tertentu yang dapat menggantikan jika pemilik perusahaan sedang tidak ada.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengendalian Internal |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1-Akuntansi |
Depositing User: | deri derii siregar |
Date Deposited: | 23 Mar 2020 12:47 |
Last Modified: | 25 Apr 2020 10:50 |
URI: | http://repository.dharmawangsa.ac.id/id/eprint/180 |
Actions (login required)
View Item |